300 paket sembako dari Sumbangan majelis adat dayak nasional (MADN), dan dewan adat dayak Provinsi Kalimantan Barat |
Hadir dalam Acara Serah terima paket bantuan ini Sekjen MADN, Yakobus Kumis, Ketua DAD Provinsi kalimantan Barat Ir. Jakius Sinyor, Ketua Panitia Posko peduli bencana banjir Kalimantan Barat, Marselina Mariani, Ketua DAD Kabupaten Sekadau Wilbertus Willy, Anggota DPRD Sekadau Abun Tono, Pengurus DAD Sekadau, Tokoh Agama serta Tokoh Masyarkat.
Saat acara serah terima paket bantuan Sekjen Majelis adat dayak Nasional Yakobus Kumis mengungkapkan bahwa Secara Keseluruhan ada 3000 lebih jumlah paket bantuan yang akan di Sumbangkan oleh MADN dan DAD Provinsi Kalimantan Barat.
"Total keseluruhan paket ada 3000 lebih paket bantuan, untuk di Sekadau kita sumbangkan 300 paket, MADN telah bekerja sama dengan DAD Provinsi Kalimantan barat dan juga ormas-ormas yang ada di Kalimantan barat untuk mengumpulkan bantuan yang kita bagikan kepada korban banjir yang terjadi di sebagian wilayah kalimantan barat ini" Ungkapnya.
Sementara itu Ketua DAD Provinsi Kalimantan barat Ir. Jakius Sinyor mengatakan bahwa bantuan sembako yang di berikan ini oleh DAD Provinsi ini bertujuan untuk meringankan beban masyarakat baik yang masih mengalami musibah banjir maupun warga yang tempat tinggalnya baru saja pulih pasca terendam banjir.
"Ini merupakan bantuan dari donatur, dan organisasi masyarakat, serta instansi pemerintah yang di diamanahkan kepada kami melalui Posko Peduli bencana banjir DAD Provinsi Kalimantan barat, kita bagikan untuk korban banjir maupun pasca banjir, karena sampai hari ini masih ada wilayah di kalimantan barat yang masih tergenang air, kami berharap bantuan ini dapat membantu Masyarkat khusunya di Kabupaten Sekadau" Harap Ketua DAD Provinsi Kalimantan Barat ini.
Selanjutnya disampaikan oleh Ketua DAD Kabupaten Sekadau Wilbertus Willy, saat menerima total 300 paket bantuan, Pak willy panggilan akrab nya ini mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya Kepada Para donatur, MADN serta DAD Provinsi Kalimantan barat berkat bantuan dan Kepercayaan yang telah diberikan kepada Pengurus DAD Kabupaten Sekadau.
"Terimakasih kepada para Donatur, MADN dan juga DAD Provinsi Kalimantan Barat yang telah mempercayai kami pengurus DAD Kabupaten Sekadau untuk menyalurkan Bantuan ini kepada masyarakat yang menjadi korban banjir khususnya di Kabupaten Sekadau, bantuan ini akan kami salurkan tepat pada sasaran nya, ke setiap kepala keluarga yang terdampak banjir sesuai dengan data-data yang ada " Tutup Ketua DAD Sekadau ini. (Rn)