-->
  • Jelajahi

    Copyright © BATU BERTULIS NEWS
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Pelantikan WKRI Stasi Yohanes Pembaptis Sungai Sambang, Wabup Harap Dukung Pengentasan Stunting

    Bertulis Network
    Saturday, 25 November 2023, November 25, 2023 WIB

     

    WKRI Stasi Yohanes Pembaptis, di Aur Tekam, Desa Sungai Sambang, Kecamatan Sekadau Hulu, Kabupaten Sekadau, Kalbar, Sabtu 25 November 2023. 



    Batubertulisnews.com, Sekadau- Wakil Bupati Sekadau harap WKRI Stasi Yohanes Pembaptis, di Aur Tekam, Desa Sungai Sambang, Kecamatan Sekadau Hulu, Kabupaten Sekadau, Kalbar dapat berkontribusi dalam pengentasan stunting, Sabtu 25 November 2023. 


    Harapan itu disampaikan Wabup Sekadau, Subandrio, saat menghadiri pengukuhan Wanita Katolik Republik Indonesia (WKRI) Stasi Yohanes Pembaptis, di Aur Tekam. Kegiatan itu juga dihadiri anggota DPRD Kabupaten Sekadau, Paulus Subarno, Hasan dan anggota DPRD lainnya. 


    "Dengan pelantikan ini, secara otomatis mereka akan menyusun program kerja, yang harapannya tidak terlalu banyak tapi bisa dicapai. Kemudian bisa bersinergi dengan pemerintah desa dan pemerintah daerah untuk Sekadau yang lebih baik, " harap Subandrio. 



    Dikatakan Subandrio, karena WKRI adalah organisasi keagamaan, maka hasil kerjanya adalah untuk kebaikan dan kebesaran nama Tuhan. Dari itu sangat diharapkan peran aktif anggota WKRI yang sebagian besar anggotanya adalah perempuan untuk membantu pemerintah mengentaskan stunting. 


    "Salah satu program WKRI menanam kebun, sayur mayur ini untuk mendukung ketahanan pangan, dan bisa menghasilkan uang. Tentu bisa meningkatkan daya beli dan anak tidak stunting, " tandas Subandrio. 


    Senada, anggota DPRD Kabupaten Sekadau, Fraksi Hanura, Paulus Subarno, mengapresiasi terkukuhnya kepengurusan WKRI Stasi Yohanes Pembaptis yang baru. Ia berharap dengan kepengurusan yang baru dapat semakin aktif membatu gereja dalam memberikan pelayanan bagi umat Katolik di stasi tersebut. 


    Serta dapat berkolaborasi dengan pemerintah untuk menyukseskan berbagai program pembangunan, satu di antaranya untuk mengentaskan stunting atau gizi buruk di wilayah masing-masing. 


    Komentar

    Tampilkan