-->
  • Jelajahi

    Copyright © BATU BERTULIS NEWS
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Pawai Obor dan Ta'aruf Sambut Bulan Ramadhan di Sekadau

    Bertulis Network
    Saturday 9 March 2024, March 09, 2024 WIB

     

    Peserta pawai obor dan pawai ta'aruf di Kabupaten Sekadau. 

    Batubertulisnews.com, Sekadau-Pawai Obor dan Ta'aruf meriahkan dimulainya bulan Ramadhan di Kabupaten Sekadau, Kalimantan Barat. 


    Kegiatan yang digelar di Lapangan E Jelantu itu dibuka langsung oleh Bupati Sekadau Arin dan dihadiri forkopimda Sekadau, Sabtu 9 Maret 2024 malam. 


    Dalam sambutannya, Aron mengucapkan selamat menunaikan ibadah puasa bagi umat yang melaksanakan. Sekaligus juga mengapresiasi antusias masyarakat yang hadir malam itu. Menurutnya hal itu sebagai bagian dari program mendukung Pemkab untuk mewujudkan Kabupaten Sekadau maju dan sejahtera. 


    "Sudah dua tahun ini kita laksanakan pawai obor, begitu dihadiri masyarakat banyak. Ini menunjukkan kita kompak, rukun dan damai di bumi yang kita cintai ini," kata Aron. 


    Sementara itu, Sekretaris POM sekaligus ketua Panitia, Syarifah Yuyun Ningsih mengatakan kegiatan itu mengangkat tema "Sekadau Bersolawat Menyambut Bulan Suci Ramadhan 1445 H dengan Masyarakat Muslim Bumi Lawang Kuari'.


    Kegiatan itu diikuti peserta sebanyak 13 kelompok perwakilan dengan setiap perwakilan membawa sekitar 20 obor. Para peserta juga menggunakan kostum dan atribut.


    "Harapan saya pawai obor ini jadi agenda tahunan, bisa dianggarkan lebih meriah dengan tema berbeda. Karena di setiap menyambut bulan suci inilah kegiatannya mengajak semua lapisan masyarakat, " harap Syarifah.


    Begitu juga Ketua Umum PHBI Sekadau H. Salim mengatakan pawai itu menjadi agenda tahunan yang digelar PHBI bekerjasama dengan organisasi keagamaan di Sekadau seperti POM, MABM dan MTAMT. 


    H. Salim berharap agenda tahunan tersebut bisa disinergikan dengan Disporapar. Karena berpotensi menumbuhkan minat pariwisata di Sekadau.


    "PHBI ini merupakan bentukan dari pemerintah, artinya kami melaksanakan tugas pemerintah dalam menyelenggarakan hari besar Islam khususnya di Kabupaten Sekadau, " tandasnya.

    Komentar

    Tampilkan