-->
  • Jelajahi

    Copyright © BATU BERTULIS NEWS
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Kapolres Sekadau Kunjungi Pengrajin Tameng dan Mandau Khas Suku Dayak

    Bertulis Network
    Sunday 5 May 2024, May 05, 2024 WIB
    Kapolres Sekadau, AKBP Dr. I Nyoman Sudama, saat kunjungi pengrajin tameng di Desa Tapang Semadak, Kecamatan Sekadau Hilir, Kabupaten Sekadau, Kalbar. 


    Batubertulisnews, Sekadau- Kapolres Sekadau, AKBP Dr. I Nyoman Sudama, S.I.K., M.Si., didampingi KBO SatLantas IPDA Alexander Aldo, S.H., M.A.P., melakukan kunjungan silaturahmi ke Dusun Tapang Sambas, Desa Tapang Semadak, Kecamatan Sekadau Hilir, pada Sabtu, 4 Mei 2024.


    Kunjungan ini bertujuan untuk menemui Ringgo, seorang warga setempat yang memiliki keahlian seni dalam membuat dan mengukir Tameng serta Mandau, dua benda yang menjadi senjata tradisional, ciri khas suku Dayak di Kalimantan Barat.


    Dalam pertemuannya dengan Ringgo, Kapolres Sekadau AKBP Nyoman Sudama menyampaikan rasa bangga dan apresiasi atas keahliannya dalam melestarikan budaya suku Dayak melalui seni ukiran Tameng dan Mandau.



    Kapolres yang mengagumi hasil karya Ringgo pun turut membeli tameng dan mandau. Dirinya mendorong Ringgo untuk terus mengembangkan keahliannya dan membagikannya kepada generasi muda agar budaya suku Dayak dapat terus dilestarikan. 


    "Saya harap Ringgo dapat terus mengembangkan keahliannya dan membagikannya kepada generasi muda. Budaya suku Dayak adalah budaya yang kaya dan harus terus dilestarikan," ujar Kapolres Sekadau yang juga membeli Tameng dan Mandau dari Ringgo.


    Kapolres Sekadau juga melihat potensi ekonomi dari seni ukiran Tameng dan Mandau karya Ringgo. Menurutnya hal ini dapat membantu UMKM di Kabupaten Sekadau agar, dapat memasarkannya dan dikenal lebih luas.


    Ringgo sendiri merasa senang dan terhormat atas kunjungan Kapolres Sekadau. Dirinya akan untuk terus melestarikan budaya suku Dayak melalui seni ukiran Tameng dan Mandau.


    Kunjungan ini menunjukkan kepedulian Kapolres Sekadau dalam mendukung pelestarian budaya masyarakat di Kabupaten Sekadau. Diharapkan, keahlian seperti yang dimiliki Ringgo dapat terus berkembang dan memberikan manfaat bagi masyarakat sekitar.

    Komentar

    Tampilkan